Sabtu, 11 April 2020

Saat Baru Punya Anak, Suami-Istri Akan Sering Mengalami 5 Masalah Ini

Medianda - Pernikahan akan terasa berbeda ketika sudah memiliki buah hati, kehidupan yang semula hanya berdua menjadi bertiga namun yang tidak kalah pentingnya adalah tanggung jawab ketika sudah menjadi seorang ibu dan seorang ayah. Tidak hanya itu saja, ketika sudah memiliki buah hati maka akan muncul berbagai masalah didalam pernikahan. Berikut ini yang akan dialami oleh pasangan suami-istri ketika sudah memiliki buah hati.



1. Baby Blues
Seorang istri yang baru melahirkan akan mengalami perubahan emosi, fisik yang bisa memicu depresi. Karena peran baru yaitu sebagai ibu sangat menantang dan dihadapkan dengan prioritas baru yaitu seorang anak.

2. Gaya Pengasuhan yang Berbeda
Ketika kita berbeda pendapat tentang pola asuh anak dengan ibu mertua tentu akan menjadi masalah baru. Jika tidak dibicarakan dengan baik, dengan terbuka maka akan memicu konflik baru.

3. Masalah Komunikasi
Hal yang paling mendasar didalam hubungan adalah komunikasi, ketika salah satunya merasa terlalu capek mengurus sang buah hati pasti lebih sensitif bahkan mudah tersinggung. Tidak hanya istri, suami pun akan merasakan stres maka dari itu butuh pengertian dan komunikasi yang baik.

4. Pembagian Tanggung Jawab dan Pekerjaan Rumah Tangga
Ketika sudah melahirkan pembagian taggung jawab diperlukan. Karena ketika sudah memiliki buah hati pekerjaan rumah akan semakin menumpuk sehingga dibutuhkan kerja sama yang baik.

5. Campur Tangan Keluarga
Ketika keluarga kita atau keluarga pasangan ikut campur dalam pola pengasuhan anak bisa menyebabkan kesalah pamanan dengan pasangan kita.


Bahkan masalah finansial juga keintiman menjadi masalah yang baru, akan tetapi setiap masalah jika dibicarakan baik-baik tentu akan menemukan jalan keluar dan akan semakin menguatkan hubungan.
Share on Facebook
Share on Twitter
Share on Google+
Tags :

Related : Saat Baru Punya Anak, Suami-Istri Akan Sering Mengalami 5 Masalah Ini