Rabu, 04 Januari 2017

Jarang Posting Kemesraan Di Media Sosial Ternyata Tanda Keharmonisan Hubungan. Berikut Penjelasannya!!

MediandaTerkini – Sahabat medianda terkini Media sosial sudah jadi bagian dari gaya hidup kita sehari-hari. Kita bisa membagi semua info dan hal-hal yang kita alami ke media sosial dengan sangat mudah. Mulai dari soal status hubungan dan pencapaian atau prestasi yang kita miliki.



Tapi tahu nggak orang yang suka pamer kemesraan di media sosial itu tandanya apa? Jadi nih, ada sebuah penelitian yang menarik terkait hal tersebut. Penasaran? Yuk, ikuti infonya di sini.


Setiap hubungan tentu akan mengalami masalah yang tak lain bisa disebut ada pasang surutnya. Terlebih dijaman seperti sekarang ini yang semuanya serba canggih dan modern, dengan berbagai macam smartphone dan kemajuan teknologi yang semakin pesat tidak menutup kemungkinan ada banyak hal dan bahkan setiap hal yang terjadi dipublikasikan di dunia media sosial.


Sebenarnya salah nggak sih kalau mengunggah kemesraan dengan pasangan kita dimedia sosial? Masalah benar atau salah mungkin banyak orang berbeda pendapat. Akan tetapi ada sebuah study bahwa tidak mengumbar kemesraan di media sosial menandakan suatu hubungan lebih dewasa serta lebih harmonis. Berikut ini adalah 7 tanda keharmonisan hubungan itu dikutip dari loop, berikut uraian selengkapnya:

1. Menandakan kalian lebih bijak

Tidak banyak mengumbar hubungan kalian di sosial media menandakan kamu bisa berpikir lebih bijak. Kamu menyadari bahwa hubungan yang harmonis tidak harus selalu di umbar, sebab hanya kalian berdua yang mengalami lika-liku perjalanan cinta kalian.

2. Tanda bahwa kalian saling percaya

Menjauhkan sosial media dari hubungan kalian ternyata bisa menjadi tolok ukur kepercayaan. Ada perasaan yang kuat antara kalian tanpa harus diumbar ke orang lain.

3. Serius

Jangan mudah marah jika dia tidak memposting hubungan kalian. Bisa jadi ia serius menjalani hubungan dengan kamu tanpa harus diketahui oleh orang lain.


4. Dia menjunjung tinggi privasi pribadi

Bedanya hubungan yang serius dan hubungan yang main-main ialah sejauh mana kalian berdua mampu menyimpan privasi kalian. Orang lain tidak pernah tahu tentang hubungan kalian dan hanya bisa mengomentari.

5. Mendo'akan lebih baik daripada sekedar mengumbar

Pembuktian bahwa dia benar-benar mencintaimu bukan diukur dari sosial media. Lebih baik sebut dia dalam untaian do'a kamu. Hal itu lebih baik daripada sekedar memposting hubungan kalian berdua.

6. Terhindar dari komentar orang lain

Jika ada masalah, tidak akan banyak orang lain yang akan berkomentar. Sebab hanya kalian yang mangalaminya. Daripada dikomentari nyinyir orang lain, kan malah menebar keburukan buat nambah dosa orang.

7. Menikmati hubungan yang tanpa masalah

Ketahuilah bahwa hubungan yang jarang diposting adalah merupakan hubungan yang santai. Kalian akan merasa nyaman tanpa harus terpengaruh oleh sosial media.

Nah sahabat medianda terkini itulah penjelasan mengenai keharmonisan hubungan yang disebabkan jarang mengunggah kemesraan di media sosial, ternyata kamu bisa mengambil manfaat yang banyak dengan tidak memosting hubungan kalian di sosial media. Jadi jangan mudah marah ya, jika ia tidak menunjukkan hubunganmu denganya di akun medsos dia. Semoga bermanfaat.



Sumber:Wajibbaca
Share on Facebook
Share on Twitter
Share on Google+

Related : Jarang Posting Kemesraan Di Media Sosial Ternyata Tanda Keharmonisan Hubungan. Berikut Penjelasannya!!