Rabu, 30 Agustus 2017

Bulan Kelahiran Ternyata Bisa Pengaruhi Kesehatan dan Karakter Kamu

MediandaTerkini – Sahabat medianda terkini semua orang tentu ingin memiliki kesehatan yang baik namun sadar atau tidak tentu manusia itu pernah mengalami gangguan dalam kesehatannya ntah itu ringan atau mungkin bahkan gangguan kesehatan yang berat.  Anda percaya ramalan? Jika tidak, mungkin Anda harus harus memerhatikan ramalan yang satu ini.



Dilansir dari Bright Side, ilmu pengetahuan modern membuktikan bahwa planet-planet tidak memiliki pengaruh terhadap kehidupan kita.

Namun, beberapa penyelidikan baru-baru ini menunjukkan bahwa bulan di mana kita dilahirkan mempengaruhi kehidupan dan kesehatan kita. Sepanjang tahun, wanita mendapatkan jumlah cahaya matahari yang berbeda.

Para ilmuwan dari Budapest berpikir bahwa kurangnya cahaya matahari dapat mempengaruhi perkembangan anak di rahim ibunya.

Anehnya, bulan kelahiran mempengaruhi tingkat dopamin dan serotonin – kebahagiaan dan hormon mood yang baik.

Sahabat medianda terkini bersama dengan itu, para periset di Universitas Alicante, Spanyol, mendefinisikan hubungan antara bulan kelahiran seseorang dan sebuah disposisi terhadap 27 penyakit dan kondisi kronis.

Januari

Mereka yang terlahir di musim dingin jarang marah dan tidak mudah tersinggung. Namun, mereka tidak mendapatkan banyak sinar matahari selama masa ini.

Inilah sebabnya mengapa mereka yang lahir di musim dingin dilepas untuk menekan suasan hati dan depresi.

Mereka juga sering mengalami tukak gastrik, konstipasi, sakit pinggang (untuk pria), serangan jantung, migrain, dan masalah menopause (untuk wanita).

Pada saat yang sama, pria yang lahir pada Januari menderita masalah kelenjar tiroid 3 kali lebih jarang dibandingkan mereka yang lahir pada September.

Februari

Mereka yang lahir di bulan Februari harus menyadari masalah kelenjar tiroid, osteoarthritis, penyakit jantung (pria), dan trombosis (wanita). Semua orang yang lahir di musim semi ini selalu dalam suasana hati yang baik.

Maret

Pria kelahiran Maret mungkin menderita asma, katarak, dan masalah jantung. Sementara wanita harus waspada terhadap rematik, konstipasi, dan artritis.

April

Pria kelahiran April bisa terkena osteoporosis, masalah kelenjar tiroid, dan asam. Wanita kelahiran April harus sadar akan bronkotis, tumor, dan osteoporosis.

Mei

Orang-orang yang lahir pada Mei mungkin terkena asma, depresi, dan diabates. Sementara wanita cenderung mengalami osteoporosis, konstipasi, dan alergi kronis.

Pada saat yang sama, pria yang lahir di bulan Mei cenderung mengalami depresi, begitu juga mereka yang lahir pada bulan Desember.

Orang yang lahir di musim panas cenderung memandang dunia ini secara positif. Namun mereka juga sering berubah suasana hati.

Juni

Pria kelahiran Juni ada kemungkinan terkena katarak, bronkitis kronis, dan penyakit jantung. Sementara wanita cenderung menderita rematik, inkontinensia urin, dan artritis.

Pria yang lahir di bulan musim panas, 34% lebih kecil kemungkinannya menderita depresi dan 22% lebih kecil kemungkinannya menderita sakit punggung.

Pada saat yang sama, wanita yang lahir di bulan Juni 35% lebih kecil kemungkinannya memiliki masalah menopause dan 33% lebih kecil kemungkinannya menderita migrain.

Juli

Orang yang lahir pada bulan Juli cenderung menderita asma, artritis, tumor, dan sakit leher kronis.

Agustus

Orang yang lahir pada bulan Agustus kemungkinan menderita penyakit berikut, pria: osteoporosis, asma, dan kelenjar tiroid, wanita: rematik, artriris, dan trombosis.

September

Orang yang lahir di musim gugur cenderung bersikap picik.

Kabar baiknya, berkat banyak sinar matahari, orang yang lahir pada bulan September, Oktober, dan November tidak terkena depresi atau penyakit bipolar.

Setiap orang yang lahir pada bulan September mungkin menderita masalah osteoporosis dan kelenjar tiroid. Pria mungkin menderita asma dan wanita mungkin menderita tumor.

Kabar baiknya lagi, mereka memiliki sedikit kesempatan untuk menderita penyakit kronis.

Oktober

Pria kelahiran Oktober bisa terkena masalah kelenjar tiroid dan migrain. Sedangkan wanita anemia dan kadar kolestrerol tinggi.

Baik pria maupun wanita cenderung memiliki osteoporosis.

November

Pria kelahiran November ini cenderung memiliki penyakit kulit kronis dan masalah kelenjar tiroid atau jantung.

Wanita kelahiran November ini mungkin menderita serangan jantung, konstipasi, atau varises. Tambahan mereka juga tidak mengalami masalah saat menopause.

Desember

Pria yang lahir di bulan terakhir ini cenderung memiliki katarak, depresi, dan masalah jantung. Dan wanita cenderung menderita asma, trombosis, dan bronkitis kronis.


Entah benar atau tidak, tidak ada salahnya untuk berhati-hati yah!
Share on Facebook
Share on Twitter
Share on Google+

Related : Bulan Kelahiran Ternyata Bisa Pengaruhi Kesehatan dan Karakter Kamu