Selasa, 14 November 2017

Pantas Saja Istrimu Semakin Kurus Ternyata Ini Penyebab Ibu Rumah Tangga Frustasi

MediandaTerkini – Sahabat medianda terkini yang namanya kehidupan rumah tangga tentu ada lika-liku perjalananya. Tidak jarang pula masalah itu datang menghampiri bahtera rumah tangga. Sebagai istri mungkin Anda sering disudutkan sebagai penyebab suami tertekan dengan sering marah-marah dan bawel. Tetapi suami sebenarnya juga harus sadar bahwa tidak ada satu istri pun yang suka melakukannya. Ketika istri mulai marah-marah, pasti ini penyebabnya.



Sebab setiap perilaku aneh dan kurang menyenangkan biasanya dipicu oleh hal dan kondisi lainnya, karena tidak ada istri yang berniat mencari masalah dengan suaminya.

Sahabat medianda terkini seperti yang dikutip dari familyguide, Kelelahan dan kesibukan mengatur rumah tangga bisa jadi penyebab ibu rumah tangga jadi frustrasi dan cepat marah. Selain itu, ada beberapa penyebab lain yang membuat ibu rumah tangga cepat frustrasi.

Kenali masalahnya, lalu perlahan cobalah membereskan satu persatu. Karena rumah tangga harmonis adalah impian setiap orang.

1. Pekerjaan suami

Memang sudah menjadi kewajiban suami untuk bekerja dan menafkahi keluarganya. Namun, kondisi ini jangan dijadikan pembenaran untuk bekerja tidak kenal waktu. Ketika bekerja terlalu keras dan sulit menyisihkan waktu untuk keluarga, maka ini bisa jadi masalah besar bagi istri dan anak-anak.

Sebagai ibu rumah tangga, Anda pasti mengharapkan suami bisa ada di rumah tepat waktu setelah pulang kerja dan punya waktu luang saat akhir pekan. Bila suami tidak membagi waktu antara keluarga dan pekerjaan, maka hal ini akan jadi penyebab ibu rumah tangga jadi frustrasi.

2. Pendekatan suami
Alasan lain ibu rumah tangga mudah frustrasi adalah cara pendekatan suami yang kurang tepat. Terkadang pria menyampaikan keinginan dan pendapatnya dengan cara yang kurang baik. Misalnya, tidak menjawab saat dipanggil atau justru membentak.

Sebagai istri, Anda menyadari bahwa mungkin saja suami lelah dan punya banyak tekanan pekerjaan. Akan tetapi bukan berarti kemarahan mereka boleh dilampiaskan pada Anda. Hal ini bisa melukai perasaan Anda dan secara tak langsung akan menyebabkan beban pikiran Anda.

3. Ekonomi keluarga

Sahabat medianda terkini sebagai ibu rumah tangga, secara otomatis kondisi keuangan keluarga tergantung sepenuhnya pada suami. Hanya saja, kadang terlalu sering "meminta" uang pada suami bisa mengganggu ego dan harga diri. Tak jarang "meminta" uang untuk memenuhi kebutuhan keluarga ditolak mentah-mentah oleh suami dengan alasan yang kurang masuk akal, ini juga bisa membuat ibu rumah tangga sangat frustrasi.

4. Mertua

Sahabat medianda terkini tanpa disadari ibu rumah tangga bisa merasa sangat kecewa dan gagal ketika menghadapi masalah yang berhu*bungan dengan mertua. Karena secara tidak langsung Anda dan suami harus ikut memikirkan masalah dan menanggungnya. Ini bukanlah masalah jika suami pintar mengatur waktu antara keluarga, kerja, dan masalah orang tuanya. Tapi yang sering terjadi adalah, suami lebih memikirkan masalah orang tuanya dan Anda merasa tersisihkan. Kalaupun Anda menegurnya untuk lebih memperhatikan keluarga, si dia malah tersinggung dan marah. Respon negatif inilah yang membuat melukai perasaan dan sehingga membuatnya jadi frustrasi.

5. Lingkungan sosial

Lingkungan hidup ibu rumah tangga tak hanya terbatas pada anak dan suami saja. Ibu rumah tangga juga punya lingkungan sosial seperti teman-teman arisan, atau teman belanja. Sayangnya, saat sedang kumpul bersama teman-teman, ujung-ujungnya pasti belanja padahal seharusnya berhemat. Harus berhemat saat ingin belanja inilah dilema yang sering dihadapi ibu rumah tangga.


Wajibbaca
Share on Facebook
Share on Twitter
Share on Google+

Related : Pantas Saja Istrimu Semakin Kurus Ternyata Ini Penyebab Ibu Rumah Tangga Frustasi